H+3 Lebaran 2025, Commuter Line Surabaya Layani 49 Ribu Lebih Pengguna
Armand
Sabtu, 5 April 2025 11:34 WIB

KAI Commuter Wilayah 8 Surabaya Antisipasi Penumpang Musiman Pada Hari Libur Lebaran
Surabaya, eNews – Memasuki H+3 Lebaran 2025, KAI Commuter Wilayah 8 Surabaya membukukan data volume pengguna sebanyak 49.081 orang pada (4/4) hingga pukul 13.00 WIB. Untuk hari kemarin (3/4) jumlah volume mencapai 51.203 orang.
Dengan didominasi pengguna musiman guna mendukung kelancaran perjalanan dan layanan, pembelian tiket dapat dilakukan online melalui aplikasi resmi Access by KAI.
Joni Martinus selaku VP Corporate Secretary KAI Commuter menyampaikan untuk 5 Stasiun dengan volume pengguna tertinggi secara berurutan pada hari ini (4/4) sampai dengan pukul 13.00 WIB, yaitu Stasiun Surabaya Gubeng dengan jumlah 5.755 orang, Stasiun Wonokromo 3.188 orang, Stasiun Malang 2.515 orang, Stasiun Sidoarjo 2.065 orang.
“Stasiun Surabaya Gubeng masih menjadi primadona dengan volume tertinggi di Wilayah 8 Surabaya,” imbuh Joni.
Sedangkan untuk volume pengguna masing-masing Commuter Line dengan total 51 perjalanan, pada (4/4) Hingga pukul 13.00 WIB adalah sebagai berikut Commuter Line Dhoho paling tertinggi diangka 15.224 orang, Commuter Line Penataran 15.223 orang, Commuter Line Jenggala 6.198 orang, Commuter Line Supas 5.609 orang , Commuter Line Blorasura 4.030 orang dan Commuter Line Arjonegoro 2.797 orang.
Berdasarkan data yang terhimpun dari mulai masa angkutan Lebaran ini pengguna, total pengguna Commuter Line Wilayah 8 adalah 594.264 orang (21/3-3/4). Dengan volume tertinggi pada tanggal (3/4) diangka 51.203 orang.
“Pada masa libur Lebaran, pengguna musiman menjadi segmen dominan. Pengguna musiman ini terdiri dari masyarakat yang tidak secara rutin menggunakan transportasi kereta api, seperti para pemudik, wisatawan, hingga keluarga yang melakukan perjalanan liburan,” ujar Joni.
“Untuk itu, KAI Commuter memastikan bahwa pelayanan informasi dan aksesibilitas bagi pengguna baru ini ditingkatkan guna memberikan pengalaman perjalanan yang aman dan nyaman,” jelas Joni lagi.
Tidak hanya itu, KAI Commuter Wilayah 8 Surabaya juga memberikan perhatian dan informasi khusus untuk kondisi cuaca selama periode angkutan lebaran.
Mengingat lebaran tahun ini diwarnai dengan curah hujan tinggi, KAI Commuter telah menyiapkan perlengkapan hujan seperti payung serta penutup area peron untuk memberikan kenyamanan bagi pengguna.
Sebagai bagian dari antisipasi terhadap lonjakan penumpang, posko layanan khusus akan didirikan di beberapa stasiun utama di wilayah Surabaya dan sekitarnya.
“Posko ini bertujuan untuk memberikan informasi, menangani keluhan, serta membantu penumpang yang membutuhkan panduan selama perjalanan mereka,” ungkap Joni menegaskan.
Informasi lebih lanjut, dapat menghubungi layanan pelanggan KAI Commuter melalui call center 121 atau mengunjungi situs resmi KAI Commuter.
“Kami mengimbau untuk selalu patuhi peraturan, utamakan keselamatan dan menjaga barang bawaan selama perjalanan,” tandasnya.
Baca Lainnya
Wujudkan Jalur KA Aman, KAI Daop 8 Selenggarakan Bersih Lintas Antara Stasiun Surabaya Pasar Turi – Stasiun Kandangan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Hari
Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Hari Paskah, 123 Ribu Lebih Pelanggan Gunakan KAI
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 5 Hari
Sambut Libur Panjang Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 8 Hari
KAI Commuter Sukses Layani Lebih dari 22 Juta Pengguna pada Masa Angkutan Lebaran 2025
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 9 Hari
KAI Daop 8 Surabaya Layani 968.214 Pelanggan Selama 22 Hari Masa Angkutan Lebaran
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 11 Hari
Hari Pertama Kerja, Penumpang Pengguna KA Di Daop 8 Masih Tinggi
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 15 Hari
51.671 Penumpang Turun Di Daop 8 Surabaya di Hari Terakhir Libur Lebaran
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 17 Hari
Terahir Libur Lebaran, 51.472 Penumpang Gunakan KA Di Daop 8
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 18 Hari
Kebijakan Work From Anywhere Lancarkan Arus Balik Lebaran 2025
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 19 Hari