IPM Kids SD Muhammadiyah 2 Surabaya Galang Donasi untuk Korban Banjir di Sumatera

Indira Yunia Elvi
Selasa, 9 Desember 2025 17:25 WIB
Istimewa

Surabaya, eNews - Anak-anak dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kids SD Muhammadiyah 2 menggelar kegiatan donasi untuk memberikan bantuan kepada saudara yang terkena bencana alam banjir di Sumatera, Selasa (9/12).
 
Anggota IPM Kids yang diwakili Ammar dan Nail masuk ke semua kelas dari kelas  1 hingga 6 untuk mengumpulkan donasi berupa uang. Berapapun nominal yang diberikan oleh setiap anak akan sangat bermanfaat untuk mendukung korban musibah banjir di Sumatera tersebut. 
 
Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 2, Muhammad Agus Zaki Fanani, menyampaikan pandangannya tentang kegiatan ini. 
"Anak-anak ini harus berempati dengan kondisi bangsanya. Mereka ada yang menyisihkan dari uang jajannya, dan juga ada titipan dari orang tua yang ikut menyumbang," ujar Zaki.
 
Sementara itu, Ketua IPM Kids Muhammad Hafidz Noor Azka murid Kelas 6 menjelaskan tujuan kegiatan. "Selain dapat membantu para korban banjir di Sumatera, kegiatan ini juga bertujuan mengajarkan adik-adik kelas tentang pentingnya merasakan apa yang sedang terjadi di Sumatera," katanya.
 
Donasi yang terkumpul dari IPM Kids dan dari orang tua akan segera disalurkan melalui lembaga Amil Zakat milik Muhammadiyah Surabaya yaitu LAZISMU dan diberikan langsung kepada korban bencana banjir.

Harapan kepala sekolah tentang kegiatan donasi yang dilakukan IPM Kids sebagai Ortom Muhammadiyah ini, dapat menjadi pemacu IPM Kids SD Muda ini terus bergerak dan bermanfaat untuk umat.

Baca Lainnya