Keseruan Kelas Jurnalistik MI Muhammadiyah 28 Surabaya Belajar Teknik Wawancara dan Membuat Berita 

yupan
Jumat, 7 Februari 2025 17:06 WIB
Salah satu siswi MIM Dupan Anisa Yumna Maulidya kelas 3 Khalid Bin Walid ketika diwawancarai terkait persiapan menjelang bulan Ramadhan 1446 H. (Foto:Yuda/eNews)

Surabaya, eNews - Hari pertama pelatihan jurnalistik di MI Muhammadiyah 28 Surabaya atau yang lebih dikenal MIM Dupan diikuti puluhan siswa secara antusias pada Jumat (7/2/2025) di kelas 1 Abu Bakar Ash-Shiddiq.

Para siswa dibagi menjadi 8 kelompok untuk belajar teknik wawancara yang baik dan membuat berita sederhana mengangkat topik menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H yang tinggal menghitung hari.

Salah satu siswa MIM Dupan Anisa Yumna Maulidya kelas 3 Khalid Bin Walid ketika diwawancarai reporter cilik Felicia Kirana Aprilia Komarudin kelas 4 Zubair bin Awwam menyatakan akan mempersiapkan dirinya secara maksimal dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H.

"Dalam menyambut bulan suci Ramadhan tentunya saya akan menyiapkan beberapa hal diantaranya puasa sebulan penuh sampai Maghrib," ujarnya.

Lebih lanjut, Anisa Yumna Maulidya menambahkan, selain puasa sebulan penuh, juga akan menjalankan shalat tarawih, shodaqoh, serta ibadah-ibadah yang lain.

"Mudah-mudahan, dengan persiapan ini, kami bisa menjalankan segala rangkaian ibadah di bulan Ramadhan secara penuh dan segala amal ibadah diterima oleh Allah SWT," pungkasnya.

MI Muhammadiyah 28 Surabaya MIM Dupan Rohim Sekolah Sehat Berita Surabaya Berita Jawa Timur
Baca Lainnya
Akhir dari Manipulasi Zonasi? 
yupan
  • 0 Suka .
  • 0 Komentar .
  • 2 Bulan