Peduli Sesama, SMP Muhammadiyah 1 Surabaya Gelar Baksos
Fauzan El Hasyim
Jumat, 26 Juli 2024 10:37 WIB
Surabaya, eNews - Dalam rangka meningkatkan kepedulian terhadap sesama, khususnya warga yang ada disekitar sekolah Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) SMP Muhammadiyah 1 Surabaya mengajak siswa baru melaksanakan bakti sosial di perkampungan sekitar sekolah pada hari Jum'at 26 Juli 2024.
Ketua pelaksana kegiatan baksos, Noer Aulia siti Fatimah menuturkan bahwa, bakti sosial yang digelar tersebut sebagai wujud kepeduliannya terhadap sesama, yang berupa pemberian paket sembako, dan kegiatan seperti ini selalu kami adakan.
"Kegiatan bakti sosial ini digelar dalam rangka mewujudkan kepedulian sesama, dengan cara memberi paket sembako, dan kegiatan ini selalu kami adakan," ungkapnya.
Kegiatan ini dimulai dengan cara mendata masyarakat yang akan mendapatkan paket sembako setelah itu IPM dalam hal ini bidang KDI membagikan dengan cara membagi langsung ke rumah rumah yang nama-namanya sudah dikantonginya.
Ibu Mukarramah yang mendapatkan bingkisan mengatakan, senang dan bersyukur ada sumbangan dari spemsa.
”Sekolah bagus yang peduli dengan kami, setiap ada kegiatan baksos saya selalu dapat," tuturnya.
Kegiatan baksos tersebut sebenarnya bagian dari pada rangkaian kegiatan Fortasi (Forum Taaruf dan Orientasi Siswa) yang telah diselenggarakan seminggu yang lalu, dimana siswa-siswi baru mulai diajari dan ditanamkan nilai - nilai sosial yaitu rasa kepedulian terhadap sesama.
Baca Lainnya
Sinergi FJP dan RS Sheila Medika, Hadirkan Senyum Anak-Anak Kupang Panjaan Lewat Khitan Massal Gratis
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 3 Hari
Hangatnya Kebersamaan, Santri At-Taqwa Putri Sambikerep Isi Libur Tahun Baru dengan Makan Siang Bersama
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 5 Hari
Kolaborasi Nurul Hayat Gresik dan BMT Mandiri Sejahtera, Serahkan Rumah Layak Huni untuk Ibu Umiatun
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 9 Hari
Satu Tahun Kendangsari Peduli, Rayakan HKSN dengan Aksi Nyata Kesehatan dan Berbagi Sembako
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 9 Hari
Tiga Kunci Sukses dan Strategi Kemandirian Ekonomi Panti Asuhan Muhammadiyah-’Aisyiyah
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 9 Hari
MPKS PP Muhammadiyah Buka Rekrutmen Relawan Psikososial KawanMu Khusus Wilayah Sumatera
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 10 Hari
Sinergi Lazis PLN Nusantara Power dan Nurul Hayat Gresik Salurkan Bantuan Ketahanan Pangan hingga Listrik
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 15 Hari
Syukuran HUT ke-12, Terminal Teluk Lamong Gelar Doa Bersama dan Santuni 200 Anak Yatim
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 16 Hari
M. Arif An: KAWANMU Hadir Sebagai Revitalisasi Gerakan Kesejahteraan Sosial Muhammadiyah Berbasis Komunitas
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 18 Hari
Wujud Kepedulian, Lazismu Ngagel Surabaya Salurkan Donasi Rp 20 Juta untuk Bencana Aceh dan Sumatera
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 19 Hari
