Jelang Debat Pilwali Surabaya, Seberapa dalam Visi-Misi Eri Armuji akan Didalami?
Abe
Senin, 14 Oktober 2024 20:35 WIB
Surabaya, 14 Oktober 2024 - Pilwali Surabaya 2024 merupakan kali pertama pemilihan walikota dan Wakil Walikota Surabaya hanya menghadirkan satu pasangan calon. Pilwali 2024 ini merupakan rekor pertama kali sejak reformasi.
Pasangan calon nomor urut 1, Eri Cahyadi - Armuji berbekal rekomendasi semua partai politik di Surabaya berujung melawan kotak kosong. Dengan kondisi seperti ini, mekanisme debat Paslon pun mengalami penyesuaian.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya mengumumkan penggelaran debat perdana untuk Pasangan Calon (Paslon) Tunggal Eri Cahyadi-Armuji yang akan digelar di Dyandra Convention Center, serta disiarkan langsung channel televesii dan youtube, pada Rabu (16/10/2024) malam.
“Di Dyandra Conventions Center, tanggal 16, 19.00 WIB disiarkan oleh TVRI. Beserta disiarkan pula oleh jawaposTV dan Link YouTube TV9,” kata Ketua KPU Surabaya, Soeprayitno, saat dihubungi selalu, Senin (14/10/2024).
Nano sapaan akrabnya menjelaskan tema debat perdana ini yakni soal meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat.
“Jadi karena ini terdapat pasangan calon tunggal maka diksi sebenarnya itu adalah penajaman visi misi pasangan calon,” tegasnya.
Sementara itu, Juru Bicara Eri-Armuji, Mirza Akmal mengungkapkan bahwa Paslonnya dalam kondisi siap dengan mekanisme debat apapun.
"Mas Eri dan Cak Ji sangat siap (menghadapi debat). Bagaimana pun formatnya. Sejauh ini yang kami terima adalah pendalaman visi misi bersama dengan panelis ya," ungkap Mirza kala dihubungi
"Justru kami berharap agar panelis mampu obyektif dan menguliti apa yang disampaikan Mas Eri dan Cak Ji besok", ujar dia menambahkan.
Ia juga mengajak agar anak muda dan masyarakat Surabaya untuk turut serta menyaksikan penyampaian ide, pandangan, dan gagasan Eri-Armuji pada Rabu, 16 Oktober 2024.
"Menyaksikan penyampaian gagasan dan ide mengenai Surabaya kedepan oleh Mas Eri dan Cak Ji sangatlah penting. Kenapa? Agar kita semua memperoleh secara utuh bagaimana pemimpin kita mengembangkan Surabaya. Dadi ojo lali nonton ya rek!", pungkasnya
Baca Lainnya
KPU Jatim Tetapkan Nomor Urut Paslon Pilgub 2024
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Wapres Ma'ruf Amin: Kerja Sama Solid Kunci Sukses Kinerja Kabinet Indonesia Maju
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
Kader Muda Muhammadiyah Deklarasi Dukungan Eri-Armuji di Pilwali 2024
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
Tingkatkan Kolaborasi Global Lawan Korupsi, KPK dan ICAC Hong Kong Teken MoU
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
Tri Rismaharini Kunjungi Rumah Posko Pemenangan Kabupaten Lamongan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
Peringati HUT ke-26, PAN Surabaya Mantapkan Dukungan untuk Eri Cahyadi - Armuji
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
Eri-Armuji Resmi Daftar Pilwali Kota Surabaya
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
PSI Jatim Serahkan Formulir B1-KWK Empat Nama Terpilih untuk Pilkada 2024
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
DPRD Jatim Dorong Disbudpar Kembangkan Ekonomi Kreatif Desa Nelayan Sidoarjo
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 4 Bulan