Libur Sekolah, KSPPS BMT Mandiri Sejahtera Karangcangkring Gandeng Nurul Hayat Gelar Khitan Bahagia

Muriyono
Sabtu, 5 Juli 2025 19:20 WIB
Para peserta khitan bahagia bersama jajaran BMT Karangcangkring dan Nurul Hayat Cabang Gresik. (Istimewa)

Gresik, eNews - Masa libur sekolah dimanfaatkan oleh KSPPS BMT Mandiri Sejahtera Karangcangkring  bekerjasama dengan Nurul Hayat Gresik menggelar Khitan Bahagia, Sabtu (5/7/2025).

Kegiatan yang juga bagian dari semarak Tahun Baru Islam 1447 Hijriah ini digelar di Kantor KSPPS BMT Mandiri Sejahtera Karangcangkring, Kabupaten Gresik.  

Karena lokasinya berbatasan dengan kecamatan Karanggeneng Lamongan ini, sebanyak 70 anak tidak hanya berasal dari Gresik saja melainkan ada juga dari Lamongan yang lokasinya tidak terlalu jauh dengan BMT Karangcangkring.

Acara khitan Bahagia tersebut juga dihadiri oleh dewan Pengawas Syari'ah dan jajaran managemen BMT Mandiri Sejahtera, serta tokoh masyarakat desa Karangcangkring. 

“Di momen Muharram ini, kami berusaha berbagi kebaikan dan alhamdulillah kita bisa melaksanakan salah satu sunnah Rasulullah yaitu khitan," ujar H. M. Ayubi Chozin selaku General Manager.

Ia juga menegaskan bahwa hal ini merupakan salah satu bentuk kepedulian BMT ke masyarakat. 

"InsyaAllah rutin akan kita laksanakan setiap tahunnya bersama Nurul Hayat,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Cabang Nurul Hayat Gresik Sholikhul Amin mengaku bersyukur bisa bersinergi dengan BMT Karangcangkring ini.

"Alhamdulillah, 70 anak berhasil dikhitan, anak-anak tampak bahagia," ujarnya.

Menurut Sholikhul Amin, pelaksanaan khitan Bahagia ini menggunakan metode superring sehingga anak-anak langsung bisa beraktivitas seperti sediakala.

“Selain khitan bahagia, ada beberapa program lainnya telah berkolaborasi dengan BMT Mandiri Sejahtera, kami ucapkan terimakasih, semoga kerjasama ini bisa terus berjalan sehingga persoalan ummat dapat terselesaikan," pungkas Amin penuh semangat.

Baca Lainnya