MPLS SD Muhammadiyah 26 Surabaya Bekali Siswa Pentingnya Imunisasi
yupan
Selasa, 22 Juli 2025 18:08 WIB

Surabaya, eNews - Kesadaran akan pentingnya imunisasi dan keberanian untuk menjalaninya menjadi fokus utama kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) hari keenam di SD Muhammadiyah 26 Surabaya, Senin (21/7/25).
MPLS hari keenam dibuka dengan sesi berdoa, murojaah, dan ice breaking di ruang kelas masing-masing. Setelah itu, dilanjutkan dengan pengenalan materi bertajuk "Anak Hebat Berani Imunisasi", yang dirancang menarik untuk para siswa.
Materi ini menjelaskan bahwa imunisasi adalah upaya pencegahan penyakit melalui penyuntikan virus atau bakteri yang telah dilemahkan ke dalam tubuh. Tujuannya agar sistem kekebalan tubuh dapat mengenali dan melawan virus atau bakteri tersebut di kemudian hari.
Berbagai reaksi dapat muncul setelah imunisasi, dan setiap individu bisa mengalaminya secara berbeda. Pada anak-anak, ketakutan terhadap jarum suntik seringkali menjadi penghalang, bahkan menyebabkan tangisan saat tenaga kesehatan datang ke sekolah untuk melakukan vaksinasi.
Oleh karena itu, dalam MPLS hari keenam ini, siswa-siswi kelas 1 mulai diperkenalkan pada pentingnya imunisasi. Langkah ini diambil agar imunisasi tidak lagi menjadi hal yang menakutkan bagi mereka.
"Kami mengenalkan anak-anak tentang apa itu imunisasi, apa manfaatnya bagi tubuh, hingga dampak yang bisa didapatkan tubuh jika tidak melakukan imunisasi sejak dini," ujar Afiful Hudah, salah satu guru pendamping MPLS kelas 1.
"Hal tersebut kami masukkan dalam kegiatan MPLS dengan tujuan agar anak-anak mengetahui akan pentingnya imunisasi," pungkasnya. (Izzah/Novi)
Baca Lainnya
Peduli Pendidikan, PT Smelting dan Nurul Hayat Gresik Teken MoU Penyaluran Beasiswa
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 21 Jam
Hadiri Gebyar Milad Ke-108 Aisyiyah, Ini Pesan Ketua PDM Surabaya M. Ridlwan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Semarak Milad ke-108, Aisyiyah Sukomanunggal Raih Juara Pertama Menghias Tumpeng
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Pecahkan Rekor! 503 Siswa SPEMGALAS Ramaikan Jalan Rangkah 1 dengan Senam Anak Hebat
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Hari
PPDB SMAN 12 Surabaya Diwarnai Dugaan Pungli, Kepala Sekolah: Hoaks!
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 3 Hari
Spemsa Surabaya Buka Tahun Ajaran Baru dengan Gemerlap Panggung Xpresi Kabaret TVRI
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 3 Hari
SMP Muhammadiyah 15 Surabaya Gelar Sosialisasi dan Simulasi Tanggap Bencana Gempa
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 4 Hari
MPLS SD Muhammadiyah 26 Surabaya Bentuk Generasi Cerdas Berakhlak Mulia
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 4 Hari
Dandim Boyolali Tinjau Persiapan TMMD Sengkuyung Tahap III di Desa Sarimulyo
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 5 Hari