Babinsa Koramil Klego Dampingi Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah di MI Miftahu Ulum
Agus Suyono
Kamis, 20 November 2025 20:06 WIB
Boyolali, eNews - Dalam rangka mendukung program kesehatan nasional, Babinsa Koramil 14/Klego Kodim 0724/Boyolali, Sertu Supriyato, turut mendampingi pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) jenis vaksin DT–TT di MI Miftahu Ulum, Desa Karangmojo, Kecamatan Klego, Kabupaten Boyolali, Kamis (20/11).
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen TNI AD untuk membantu pemerintah dalam meningkatkan kesehatan masyarakat, khususnya generasi usia sekolah.
Babinsa Sertu Supriyato menegaskan bahwa pendampingan ini bertujuan memberikan rasa aman sekaligus memastikan kegiatan imunisasi berjalan tertib dan lancar.
"Kami hadir untuk mendukung program kesehatan nasional serta memastikan anak-anak dan pihak sekolah merasa aman selama proses imunisasi," jelasnya.
Petugas Puskesmas Klego yang terlibat dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa imunisasi DT–TT sangat penting untuk melindungi anak dari penyakit difteri dan tetanus sejak dini. Selain memberikan vaksinasi, kegiatan BIAS juga menjadi sarana edukasi mengenai manfaat imunisasi bagi kesehatan jangka panjang.
Melalui sinergi antara TNI, tenaga kesehatan, dan pihak sekolah, program BIAS diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya imunisasi. Langkah bersama ini menjadi upaya nyata dalam membangun generasi yang lebih sehat, kuat, dan tangguh di masa depan.
Baca Lainnya
Wujud Kemanunggalan TNI, Babinsa Koramil Teras Dampingi Posyandu Demi Generasi Unggul di Boyolali
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 10 Hari
Dinkes Provinsi dan Kota Gorontalo Validasi Data KRIS di RSUD Prof. Dr. Aloei Saboe
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 11 Hari
Tingkatkan Kualitas Hidup Prajurit, Kodim 0724/Boyolali dan Dinkes Sosialisasi Bahaya Penyakit Jantung
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
SD Muhammadiyah 26 Bekali Siswa dengan Edukasi Kesehatan Reproduksi untuk Hadapi Pubertas
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Danramil Gemolong Meriahkan KB Khanza Kids, Dorong Pemahaman Keluarga Berencana Sejak Dini
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Peringati Hari Juang TNI AD ke-80, Kodim 0724/Boyolali Gelar Donor Darah Penuh Antusiasme
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Babinsa Koramil Mondokan Dampingi Warga Dapatkan Layanan Dokter Spesialis Keliling di Balai Desa Sumberejo
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Saat Diet Viral Bisa Membunuhmu Pelan-Pelan, Mengapa Kita Masih Percaya Influencer Ketimbang Ahli Gizi?
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Duduk Diam, Risiko Tinggi: Mengungkap Dampak Gaya Hidup Sedentary pada Kesehatan Masyarakat
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
Pelindo Husada Citra Tingkatkan Kesehatan Masyarakat Sekitar Operasional Lewat Program PHC Peduli
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Bulan
