IPM SMP Muhammadiyah 3 Surabaya Gelar Musyawarah Ranting
Rudy Chaniago
Sabtu, 28 September 2024 18:38 WIB

Surabaya, eNews - Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMP Muhammadiyah 3 Surabaya sukses menggelar Musyawarah Ranting (Musyran) pada hari Jumat tanggal 27 September 2024.
Acara yang berlangsung di Halaman Spemuga ini dihadiri oleh seluruh pengurus IPM periode sebelumnya, 10 Formatur Terpilih yang sudah terseleksi, peserta didik kelas 7 sampai 9, guru dan karyawan.
Waka Kesiswaan Spemuga Ruddy Chaniago SPd mengungkapkan bahwasanya Musyran kali ini mengangkat tema “Membangun Generasi Muda yang Berkarakter dan Berprestasi”.
Mengisi daftar pencoblosan. (Foto: Istimewa)
"Tema ini dipilih dengan harapan dapat menginspirasi seluruh anggota IPM untuk terus meningkatkan kualitas diri dan berkontribusi bagi sekolah dan masyarakat," terangnya.
Selama musyawarah, berbagai agenda penting dibahas, mulai dari kampanye 10 formatur terpilih yang dimana membahas visi-misi, pencoblosan, pemilihan pengurus baru, hingga penetapan program kerja untuk periode mendatang.
"Suasana musyawarah berlangsung sangat antusias dan demokratis. Seluruh peserta aktif memberikan masukan dan ide-ide segar untuk kemajuan IPM," ujarnya.
Arini selaku ketua panitia penyelenggara sekaligus Ketua IPM periode sebelumnya mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya Musyran dengan lancar.
“Kami berharap Musyran ini dapat menjadi momentum bagi IPM untuk semakin solid dan berkarya,” ujarnya.
Perhitungan surat suara. (Foto: Istimewa)
Nabila yang terpilih sebagai ketua IPM periode baru menyampaikan komitmennya untuk menjalankan amanah yang telah diberikan.
“Saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk membawa IPM menjadi organisasi yang lebih baik lagi,” tegasnya.
Acara ditutup dengan penetapan Keputusan Ketua, Sekertaris, Bendahara/KSB PR IPM periode baru bersama seluruh peserta serta guru dan karyawan yang dibacakan oleh Ruddy Chaniago SPd.
Musyawarah Ranting IPM SMP Muhammadiyah 3 Surabaya ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi lahirnya generasi muda Muhammadiyah yang berkualitas dan berakhlak mulia.
Baca Lainnya
Langkah Awal Raih Prestasi Siswa Tapak Suci Sambikerep
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 57 Menit
Abdul Mu’ti Paparkan Langkah Nyata Wujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Jam
Abdul Mu’ti Tegaskan Komitmen Pendidikan Inklusif untuk Semua Anak
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Jam
Outbound Ceria MIM-25, Keseruan Belajar Sambil Bermain di Ranting Sewu
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Pakar Bahasa dan Sastrawan Sambut Baik Penjurusan Kembali di SMA
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Novi Amirul Fatah Kembali Nahkodai SMP Muhammadiyah 9 Surabaya 2025-2029
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 3 Hari
Meski Takluk, Langkah SMPN 7 Surabaya di Dharma Bahari Cup Patut Diacungi Jempol
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 3 Hari
Silaturrahim, Peresmian Gedung, dan Launching Buku di SMP Muhammadiyah 13 Surabaya
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 3 Hari
Launching Sidumi Belajar di SD Al Islam
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 4 Hari
Palestine Memanggil! MIM-25 Beri Dukungan Dalam Aksi Bela Palestina
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 5 Hari