Kejari Surabaya Musnahkan Barang Bukti Narkoba hingga Uang Palsu
Armand
Kamis, 21 November 2024 12:16 WIB
Surabaya, eNews - Kejaksaan Negeri Surabaya (Kejari Surabaya) melalui Seksi Barang Bukti dan Barang Rampasan (Seksi B3R) pada hari Kamis tanggal 21 Nopember 2024 bertempat di halaman belakang kantor Kejari Surabaya melaksanakan pemusnahan barang bukti perkara berupa narkoba, senjata tajam, handphone dan uang palsu.
Ajie Prasetya, SH., MH. Kepala Kejaksaan Negeri Surabaya melalui Putu Arya Wibisana, SH., MH. Kasi Intelijen dan Tri Satrio Wahyu Murthi, SH., MH. Kasi Pemulihan Aset dan Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan (Kasi PAP-BB) menyampaikan bahwa seluruh barang bukti yang dilakukan pemusnahan tersebut telah berkekuatan hukum tetap dimana amar putusannya adalah dirampas untuk dimusnahkan.
Adapun barang bukti yang dimusnahkan yaitu 400 gram sabu-sabu, 11 gram ekstasi, 1,1 kilogram ganja, 181.000 butir pil LL, 26 unit handphone, 8 bilah senjata tajam dan 144 lembar uang palsu.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kajari Surabaya, para Kasi Kejari Surabaya, Jaksa, pegawai Kejari Surabaya, perwakilan Polrestabes Surabaya, perwakilan BNN Kota Surabaya, tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Baca Lainnya
Polrestabes Surabaya Gelar Apel Pengecekan Perlengkapan Personil PAM TPS Pilkada 2024
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Jam
M-25 Bersama Puskesmas Sidotopo Wetan Gelar Imunisasi DT
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 2 Jam
HUT 74, Dirpolairud Polda Jatim Ajak Masyarakat Jaga Kehidupan Biota Laut
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 6 Jam
SMAMIV Bawa Pulang Enam Piala di Acara Semarak Milad PCM Karangpilang
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 7 Jam
Kotak Amal Masjid Lapokainse Ditemukan di Pinggir Jalan, Diduga Dicuri, Bagaimana Tinjauan Hukumnya?
- 1 Suka .
- 1 Komentar .
- 1 Hari
Kabuto, Makanan Khas Suku Muna Sulawesi Tenggara Raih Apresiasi Warisan Budaya Tak Benda 2024
- 1 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
PW IPHI Gelar Sertifikasi Pembimbing Manasik Haji Profesional Angkatan Pertama
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Cooking Day MI Muhammadiyah 23 Surabaya Diapresiasi Banyak Pihak
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Humanis, Prajurit TNI dan ADF Latihan Operasi Evakuasi Warga Sipil
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari