Kwarcab Hizbul Wathan Bubutan Resmi Dilantik, Fokus pada Revitalisasi Qabilah dan Aksi Nyata

yupan
Minggu, 11 Januari 2026 11:25 WIB
Istimewa

 

Surabaya, eNews – Roda organisasi Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan (HW) di wilayah Bubutan resmi memulai babak baru. Pada Ahad (11/01/2026), bertempat di Masjid At-Taubah, Jalan Demak, Surabaya, jajaran pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) Hizbul Wathan Bubutan periode 2023-2028 resmi dilantik untuk mengemban amanah persyarikatan.

Prosesi Pelantikan yang Khidmat

​Acara berlangsung penuh khidmat dengan dihadiri oleh tokoh Muhammadiyah setempat dan jajaran pimpinan Kwarda HW Kota Surabaya. Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Nomor: 006/SK/Kwarda-1/A/I/2026 oleh Ramanda Arif Himawan.

​Puncak acara ditandai dengan pelantikan resmi yang dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Kwarda HW Kota Surabaya, Ramanda Imam Sapari. Dalam struktur kepengurusan yang baru, Syafrizal Ainul Yaqin resmi ditetapkan sebagai Ketua Kwarcab HW Bubutan. Ia akan didampingi oleh jajaran anggota yang mayoritas diisi oleh kader muda yang siap memperkuat gerakan kepanduan di wilayah tersebut.

Tiga Pesan Strategis untuk Pengurus Baru

​Dalam arahannya, Ramanda Imam Sapari menitipkan tiga pesan utama sebagai "kompas" bagi pengurus baru dalam berkhidmat selama satu periode ke depan:

  1. Revitalisasi Qabilah: Pengurus diminta memastikan HW hadir secara nyata di sekolah-sekolah dan masjid-masjid di wilayah Bubutan. Latihan HW harus dikemas secara menggembirakan dan bermanfaat sehingga menjadi kegiatan yang paling dinanti oleh para kader.
  2. Karakter "Sedikit Bicara Banyak Bekerja": Menekankan kemandirian dan ketangkasan pandu HW. Organisasi tidak boleh berhenti pada tataran rapat atau wacana, melainkan harus diwujudkan dalam aksi nyata di lapangan.
  3. Sinergi dengan PCM: Kwarcab HW Bubutan wajib menjadi "tangan kanan" Muhammadiyah dalam pembinaan Organisasi Otonom (Ortom) dan perkaderan, dengan selalu berkoordinasi tegak lurus sesuai kebijakan persyarikatan.

"Dengan dilantiknya kepengurusan ini, diharapkan Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan di Bubutan dapat semakin masif dalam mencetak kader yang disiplin, berakhlak mulia, dan siap sedia membantu masyarakat," pungkas Imam Sapari.

Susunan Personalia Kwarcab HW Bubutan (2023-2028)

​Berikut adalah daftar pimpinan yang akan menahkodai HW Bubutan:

Ketua

: Syafrizal Ainul Yaqin

Anggota

: Hanif Rasyidu

Anggota

: Hilman Rizieq Azhar

Anggota

: M. Rizky Nurhidayat

Anggota

: Dzammar Ishomu Walid

Anggota

: M. Vredy Rizal A.

Anggota

: Colin Farrel

Baca Lainnya