Siswa MI Muhammadiyah 25 Surabaya Belajar Jadi Pengusaha Langsung dari Ahlinya
Alip Yugo
Jumat, 20 Desember 2024 15:35 WIB
Surabaya, eNews - Tidak ada batasan dalam menuntut ilmu. Kamis, 19 Desember 2024 siswa kelas 6B MI Muhammadiyah 25 Surabaya belajar menjadi pengusaha hebat tanpa hutang.
Bersama Ayahanda Samian Ayah dari ananda Arsa Liyana Zahra siswa kelas 6B belajar bagaimana menjadi enterpreneur yang mampu bersaing didunia perdagangan tanpa harus berhutang.
"Siapa yang ingin menjadi seorang pengusaha?," tanya ayahanda Samian.
Dalam pemaparannya, ayahanda Samian menjelaskan empat ciri-ciri yang harus dimiliki pengusaha. Adapun ciri-ciri seorang pengusaha sukses;
Pertama, Mempunyai tekad dan mental yang kuat untuk mencoba dan berani mengambil resiko.
Kedua, pekerja keras, dan tekun modal awal bagi seorang pengusaha.
Ketiga, percaya pada kemampuan diri sendiri dan mandiri.
Keempat, optimis, dan mampu melihat peluang.
Peserta didik kelas 6B nampak begitu antusias mengikuti pemaparan Ayahanda Samian yang tidak lain owner Lab Indomtr speart part sepeda motor.
"Tanya bapak bagaimana sudah punya pengalaman, namun tidak memiliki modal?," tanya Rizal.
"Menabung sedikit demi sedikit, modal sedikit tidak masalah yang penting konsisten dan ingat jauhi hutang," jelasnya.
"Pondasi awal pengusaha sukses terletak pada Ketauhidan kepada Allah dengan dibalut optimis dan kerja keras," ungkap owner spare part kendaraan Lab. Indomtr menutup pemaparannya.
Dengan kegiatan semacam ini, Mi Muhammadiyah 25 memberi ruang kepada orang tua wali murid untuk berbagi ilmu dan pengalamannya, dengan harapan dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik.
Baca Lainnya
24 Desa di Aceh Tengah Masih Terisolasi, Pemerintah Percepat Pemulihan Akses Pascabencana
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 9 Jam
SMP Muhammadiyah 5 Surabaya Peringati Isra’ Mi’raj, Hadirkan Alumni Inspiratif hingga Salurkan Dana Raseda
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Sengkuyung Arek Suroboyo, Parkir Digital Tingkatkan Kepuasan Warga dan Transparansi Layanan Publik
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Perkuat Mutu Pendidikan, Wardhana Salurkan Bantuan Alat Peraga Senilai Ratusan Juta Rupiah di Milad ke-23
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 4 Hari
Dokter Zuhro: Penulis Harus Mampu Transformasikan Gagasan Menjadi Gerakan Pembaharuan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 5 Hari
Ketua Pemuda Muhammadiyah Surabaya: Digitalisasi Parkir adalah Bentuk Komitmen Membangun Kota Surabaya
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 8 Hari
Wujud Solidaritas, PGRI Sidoarjo Salurkan Bantuan untuk SMPN 2 Tanggulangin yang Terendam Banjir
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 8 Hari
Kembali ke Gelanggang Usai Ujian, Nafisa Muthmainnah Raih Kenaikan Tingkat Tapak Suci
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 15 Hari
Perkuat Mitigasi Bencana, SMKN 12 Surabaya Tanam 220 Bibit Pohon Buah Bantuan BPBD Jatim
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 15 Hari
Sinergi Tiga Ortom: Tapak Suci Sambikerep Gelar Muscab Bersama dan Tutup Tahun 2025 dengan Prestasi Gemilang
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 20 Hari
