DPP GRANAT dan KOMBINASI Edukasi Bahaya Narkoba kepada Siswa SMPN 8 Menteng
Fahri
Rabu, 16 Juli 2025 09:59 WIB
1.jpeg)
Jakarta, eNews.id – Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Nasional Anti Narkotika (DPP GRANAT) berkolaborasi dengan Koalisi Masyarakat Bersih Narkoba Indonesia (KOMBINASI) untuk memberikan penyuluhan bahaya narkoba di SMP Negeri 8 Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa (15/7).
Kegiatan penyuluhan ini diselenggarakan dalam rangkaian Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMPN 8 Menteng.
Penyuluhan diikuti oleh seluruh siswa baru dan perwakilan Koalisi Masyarakat Bersih Narkoba se-Kecamatan Menteng.
Baca juga: Cegah Penyalahgunaan Narkoba, DPP GRANAT Sosialisasi ke 404 Siswa SMPN 2 Depok
Materi edukasi anti narkoba disampaikan oleh Zaki dari KOMBINASI. Dalam pemaparannya, ia menekankan pentingnya peran generasi muda dalam menjaga diri dan lingkungannya agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba.
Wakil Sekretaris Jenderal DPP GRANAT, Nita Ashar, menyampaikan bahwa GRANAT terus mendorong seluruh koalisi binaan untuk aktif memberikan edukasi bahaya narkoba di wilayah masing-masing.
Baca juga: DPP GRANAT Edukasi 250 Siswa SMPN 280 Menteng tentang Bahaya Narkoba
“Kami berharap KOMBINASI dan koalisi lainnya dapat menjalankan perannya secara maksimal sebagai relawan anti narkoba untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih narkoba bagi keluarga dan masyarakat,” ujar Bagas Kurniawan, pengurus DPP GRANAT yang turut hadir mendampingi kegiatan.
Baca juga: Pernyataan Ketua Umum Granat Henry Yosodiningrat Saat Melakukan MoU dengan ITL Trisakti
KOMBINASI sendiri merupakan komunitas masyarakat di Kecamatan Menteng yang dibina oleh GRANAT-CADCA.
KOMBINASI berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan bebas narkoba dengan melibatkan warga secara aktif dalam program pencegahan dan edukasi.
Kegiatan edukasi ini diakhiri dengan sesi tanya jawab, serta ajakan kepada seluruh siswa dan masyarakat untuk bersama-sama menolak narkoba dan melaporkan jika mengetahui adanya penyalahgunaan di lingkungan sekitar.
Baca Lainnya
MI Muhammadiyah 25 Surabaya Gelar KTS di KBS, Siswa Antusias Identifikasi Hewan dari Lima Benua
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 17 Jam
Makin Dipercaya Masyarakat, Asesor Akreditasi Soroti Komitmen Inklusif dan 'Branding' Kuat SMP Muhammadiyah 3 Surabaya
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 17 Jam
Santri Modern dan Inovatif, ITB Ahmad Dahlan Lamongan Rayakan Hari Santri 2025
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 20 Jam
Revitalisasi Sekolah di Makassar Hadirkan Semangat Baru bagi Pendidikan Vokasi dan Inklusif
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 21 Jam
SMP Muhammadiyah 9 Jojoran Surabaya Sukses Gelar LDKS dan HW Camp 2025, Cetak Siswa Kuat Iman, Tangguh, dan Berkarakter Pemimpin
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 22 Jam
Meneladani Akhlak Rasulullah di Zaman Digital, Tersaji dalam Kajian dan Silaturahmi Siswa Smamita
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Tanamkan Jiwa Kepemimpinan, SDM 9 Surabaya Ikuti Perkemahan Hizbul Wathan di Prigen Pasuruan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Asah Kreativitas Siswa, MI Muga Bulubrangsi Gelar Pembelajaran Deep Learning Lewat Batik Shibori
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
15 SMK Terbaik Siap Adu Keahlian di Final Olimpiade MikroTik 2025
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari
Sukses! Open House SD Muhammadiyah 26 Surabaya Meriahkan PPDB 2026/2027 dengan Ragam Lomba Kreatif
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Hari