Pesan Ketua PCA Saat Musycab Angkatan Muda Muhammadiyah Genteng Surabaya
Indira Yunia Evi
Minggu, 1 September 2024 22:17 WIB

Surabaya, eNews - Hari Ahad (1/9/2024) merupakan momentum yang sangat penting bagi persyarikatan Muhammadiyah di wilayah Genteng, dimana angkatan mudanya yaitu Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul 'Aisyiyah mendapat kesempatan untuk melakukan kegiatan musyawarah cabang bersama di gedung putri SMA Muhammadiyah 10 Genteng Surabaya.
Dalam musyawarah cabang tersebut, Maulida Ermawati selaku ketua PCA Genteng periode 2022-2027 menyampaikan rasa syukurnya setelah sekian lama Nasyiatul 'Aisyiyah Cabang Genteng tidak aktif.
"Berdasar catatan SK terakhir yang saya ketahui bahwa PCNA Genteng ini berkegiatan terakhir di tahun 2007. Artinya sudah vakum selama 17 tahun," kata Maulida.
"Entah mengapa NA cabang Genteng ini tidak aktif lagi dalam berkegiatan sampai semua pengurusnya bermigrasi menjadi jajaran Aisyiyah," imbuhnya.
Lebih lanjut Maulida Ermawati menyampaikan, semoga setelah tertidur sekian tahun, PCNA Genteng dapat menghidupkan kegiatan kegiatan-kegiatannya.
"Aisyiyah dan Muhammadiyah Genteng tentu saja sangat mendukung Pemuda dan NA aktif kembali kegiatannya," ujarnya.
Musyawarah Cabang Angkatan Muda Muhammadiyah ini dihadiri oleh beberapa undangan diantaranya tuan rumah Kepala SMAMX, Pimpinan Daerah Nasyiatul 'Aisyiyah, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah.
"Kami jajaran pengurus PCA Genteng sangat mengapresiasi adanya Musycab bersama ini. Semoga ini adalah langkah awal atau sebagai tanda dimulainya angkatan muda ini bergerak dan bermanfaat untuk umat. Selamat bermusyawarah," tutup Maulida.
Baca Lainnya
Indahnya Kebersamaan di Alas Venus
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 10 Jam
IMM Jatim Bahas Fiqih Informasi dalam Forum Imam of Training: Jawaban Etis atas Tantangan Era Digital
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 5 Hari
Mahasiswa FISIP Unair Dukung Komunitas Lokal Wujudkan Desa Berkelanjutan Lewat Riset SDGs
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 6 Hari
Tak Ada Kata Tunda, PCNA Gubeng Dorong Perempuan Wujudkan Asa
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 9 Hari
Semarak Sego Rongewu di Kecamatan Tandes Hidupkan Semangat Peduli Berbagi
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 13 Hari
PRM Solokuro Rayakan Iduladha 1446 H dengan Kurban 124 Kambing dan 4 Sapi
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 29 Hari
Jalin Keakraban Pecinta BMW di Jawa Timur, BMWCCI Surabaya Chapter Gelar Gathering
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Majelis NGOPI Pemuda Muhammadiyah Sukosewu Hadirkan Dikky Syadqomullah
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Kajian Matahari Terbit PCM Gubeng: Qurban dan Transformasi Diri Menuju Muslim Tangguh
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Tepat Hari Lahir Pancasila, Ratusan Warga dan Siswa PSHT Ranting Pakal Cabang Surabaya Pusat Madiun Gelar Lari Bersama
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan