Polres Pelabuhan Tanjung Perak Laksanakan Patroli Skala Besar, Sasar Titik Rawan
yupan
Minggu, 7 September 2025 19:11 WIB
Surabaya, eNews - Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar kegiatan Patroli Harkamtibmas pada Sabtu malam (6/9) hingga Minggu dini hari (7/9). Patroli berskala besar ini dipimpin oleh Pamenwas Kabagren Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Akhmad Junaidi.
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Wahyu Hidayat melalui Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Iptu Suroto, menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bentuk respons cepat terhadap potensi gangguan Kamtibmas serta upaya cipta kondisi pasca maraknya tindakan anarkis di beberapa wilayah Kota Surabaya.
"Patroli Harkamtibmas ini dilaksanakan sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan seperti aksi gangster, tawuran, balap liar, maupun tindak kejahatan malam lainnya. Tujuan utamanya adalah menciptakan rasa aman bagi masyarakat yang beraktivitas di malam hari," terang Iptu Suroto.
Adapun rute patroli mencakup beberapa titik strategis dan rawan kriminalitas, seperti Pospol Jalan Jakarta, kawasan Kya-Kya Kembang Jepun, Jalan Nyamplungan, dan Jalan Demak.
Sejumlah personel dari berbagai satuan dan instansi turut serta dalam patroli ini, di antaranya Dalmas Kerangka, Patroli Perintis Sat Samapta, Tim Anti Anarki Gegana, personel POMAL, Bhabinsa Kodim 0830 Surabaya, serta unsur pengawas internal seperti Kasi Propam.
Polres Pelabuhan Tanjung Perak berkomitmen untuk terus menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban, khususnya di malam hari. Masyarakat juga diimbau untuk ikut berperan aktif menjaga lingkungannya dan melaporkan jika menemukan potensi gangguan Kamtibmas.
"Kami berharap melalui kegiatan patroli ini, masyarakat bisa beraktivitas dengan aman, nyaman, dan tenang, baik di kawasan pemukiman maupun pusat-pusat keramaian," tutupnya.
Baca Lainnya
Pelaku Curamor Terekam CCTV di Rusunawa Benowo Pakal Saat Gasak Motor Vario 125 Milik Warga ex 1001 Malam
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 3 Hari
Klarifikasi Resmi SALSA Cosmetic: Penarikan Batch Produk karena Pelanggaran Spesifikasi Bahan oleh Pabrik Mitra di China
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 4 Hari
Modus Pinjam KTP Karyawan Kafe, Warga Jimbaran Jadi Tersangka Korupsi KUR BRI Rp2,3 M
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 15 Hari
Kado Perpisahan Kajati Bali Ketut Sumedana: Naikkan Status Kasus Korupsi Tahura Ngurah Rai & UT ke Penyidikan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 18 Hari
Kejari Tanjung Perak Geledah Kantor Pelindo Regional 3 Terkait Korupsi Pemeliharaan Kolam Pelabuhan Rp196 Miliar
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 29 Hari
Polda Jatim Tak Hadir, Sidang Praperadilan Aktivis Andry Irawan Ditunda; Hakim: Absen Kedua Kalinya, Sidang Tetap Jalan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 29 Hari
Sengketa Tanah di Babat Jerawat Surabaya, Tergugat Hadirkan Dua Saksi Fakta di Persidangan
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Diduga Terjadi Kejanggalan Penangkapan, Ditresnarkoba Polda Jatim Digugat
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
GRANAT Hadiri Pemusnahan Narkoba Rp1,13 Triliun di Polda Metro Jaya
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
Desak Pengesahan RUU Perampasan Aset, PSI Surabaya Gelar Dialog
- 0 Suka .
- 0 Komentar .
- 1 Bulan
